Selasa, 23 Desember 2008

THE DAY THE EARTH STOOD STILL, TWILIGHT, TRANSPORTER 3

iseng lagi pengen review film yang udah gw tonton baru-baru ini di bioskop

TWILIGHT


film yang katanya bakal nyaingin Harry Potter karena sama-sama diangkat dari novel dan novelnya sama-sama best seller. memang sempat ngehit di US sana, disini juga gara-gara emang promonya kenceng. tapi sekarang udah ga begitu hipe lagi, jadi kayanya belum bisa ngalahin si Harry and genk deh. ceritanya tentang cewe yang baru pindah ke desa dan ditaksir sama vampir ABG ganteng yang punya geng satu keluarga yang keren abis. saat keduanya sedang memadu kasih, datang trio vampir yang menculik si cewe dan si vampir ganteng beserta keluarganya berusaha menyelamatkan si cewe dari cengkeraman jahat mereka.
karena pemainnya nggak ada yang terkenal dan gw nggak hapal, jadi gw nggak sebutin disini. overall filmnya lumayan, castnya cocok aktingnya lumayan dapet karakternya, dan chemistry antar pemainnya juga oke. special efeknya juga ga jelek-jelek amat, yang keren beberapa scene yang menampilkan landscape pegunungan dan hutan. tapi yang berharap film ini bakalan nampilin vampir yang ganas dan bloody, pasti bakalan kecewe berat. karena film ini lebih menitikberatkan sama hubungan si cewe dan si vampir, namanya juga film romance. karena gw ngga baca novelnya jadi gw nggak tahu vampir macam mana yang bakalan dimunculin disini. ternyata yang tampil vampir ganteng nan rupawan dengan bedak berlebih plus muka yang bersinar kalau kena matahari. gw rasa gw mengerti kalau mereka nggak mau kena matahari, mukanya terlalu berminyak dan bisa nyaingin Primus(just kidding bro!). film ini kayanya memang ditujukan kepada penonton wanita dan remaja-remaja ABG, karena waktu nonton banyak anak-anak yang masih pake rok abu-abu di dalam bioskop. dan memang gw survei kecil-kecilan, sebagian besar cewe yang gw tanyain berpendapat sama, filmnya oke, romantis banget dan cowonya ganteng abies! sementara kaum adam menanggapinya dengan dingin, filmnya biasa kalo nggak jelek, karena tidak memacu adrenalin dan memacu jantung berdegup kencang. emang nggak semua cowo jawabannya begitu, karena buat cowo yang senang film drama romantis dengan sedikit action fantasi macam ini mereka pasti suka karena memang ceritanya romantis banget deh bo!

objektif : 3/5
semua aspeknya lengkap buat jadi tontonan ringan yang bisa bikin cewe-cewe histeris

subjektif : 2.5/5
its all about love, romance, and i'm not into it. quite interesting bout the vampire family



TRANSPORTER 3


Frank Martin is back!!! still in the same suit and same car!! Jason Statham balik lagi buat jadi tukang pos dengan mobil keren, cewe seksi, dan perut six pack yang nggak bakal di dapat dari tukang pos kita. kali ini ceritanya si Frank dipaksa buat nganterin paket tapi dengan gelang yang bisa bikin doi berceceran badannnya kalau ngelayap jauh-jauh dari mobilnya. ditemenin sama cewe yang doyan dugem, mulailah si Frank nganterin paketnya walaupun ternyata masalahnya lebih rumit dan njelimet daripada itu.
masih dengan Audi, Jason Statham juga masih pakai pakai setelan jas hitam dan bawa cadangannya kemana-mana. film ketiga ini ceritanya lebih bagus daripada dua pendahulunya, lebih ada ceritanya dan lebih ada intriknya. nggak cuma sekedar nganterin paket dan ternyata paketnya manusia terus manusianya dikejar-kejar gangster. basicnya sih itu, cuma ada yang lebih dari itu di film ketiga ini. si Jason masih tetap oke mainin karakter Frank Martin yang cool dan cuek disini, cuma ada hal yang berubah di film ketiga ini. apa itu? silakan tonton sendiri. berantemnya keren! pas deh si Jason gebuk-gebukan disini! musuhnya juga dapat karakterjahatnya, perdana menterinya juga cocok, yang rada mengganjal cuma cewenya. memang gak ada cewe Rusia yang lebih cakep apa? masa cewenya punya motif polkadot di muka, untung nggak motif batik, ribet liatnya. actionnya juga seru walaupun kata teman saya sedikit lebayutan, si Frank sempat jadi Dave Mirra, jungkir balik pakai sepeda. pokoknya ini film action blockbuster deh, nggak usah pusing mikirin detailnya karena lumayan bloopersnya.
just enjoy and watch!

obyektif : 3/5
bagus buat yang senang action, walaupun nggak ada yang spesial, tapi oke buat ditonton.

subyektif : 3/5
suka sama si Frank dan actionnya bolehlah ditonton. recommended for action fans!



THE DAY THE EARTH STOOD STILL


film remake tahun 1970-an yang dibintangi sama Keanu Reeves, Jennifer Connolly, dan sederet akrtis dan aktor buat yang senang nonton pasti sering liat main film jadi figuran-figuran gitu. ceritanya sih si Keanu jadi alien yang datang buat memusnahkan umat manusia karena telah merusak bumi dan bumi akan hancur kalau manusianya masih terus kaya begini. pilihannya cuma manusia yang musnah atau bumi yang musnah. tapi si Jennifer berusaha meyakinkan kalau manusia bisa berubah dan nggak akan merusak planet ini lagi.
film ini masuk ke kategori sci-fi kali yah, karena berhubungan dengan alien and other things like that. tapi jangan kira film ini kaya Star Wars atau Star Trek yang tembak-tembakan laser sana sini, film ini lebih mengetengahkan pesan moral buat yang nonton. gw rasa Keanu karakternya cocok di film ini, muka datarnya dan dinginnya dapat. sementara muka mellownya Jennifer Connolly juga lumayan membantu buat di film ini. chemistry di keduanya sih rada kurang berasa, mungkin karena ini juga bukan film cinta-cintaan juga kali yah. akting pemain yang lain juga boleh juga pas karakternya, walaupun ada juga yang agak dipaksain. yang lumayan oke spesial efeknya, alus banget walaupun ada beberapa scene yang rada berasa 3D-nya. sayang entah disebut robot atau penjaga atau apanya itulah, desain karakternya mirip banget sama musuhnya Batman yang animated tapi gw lupa siapa namanya. mungkin maksudnya dibuat simpel, tapi kan bisa dibuat beda entah apanya. mungkin yang desain gak pernah nonton Batman animated kali yah. desain karakter aliennya bagus dan konsep pemusnahan manusianya dia nyontek dari Nabi Nuh. pesan dari film ini satu :
dont ruin this planet cause its our home.

obyektif : 3/5
cerita yang bagus, spesial efek yang lumayan, cast yang cocok, apalagi?

subyektif : 3/5
yang paling bagus menurut gw ceritanya, yang lainnya not bad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar